Humor

Tujuan Kawin

GUSYAHYA.ID – Di dalam masyarakat misoginis seperti di Timur Tengah dan sejumlah kawasan lainnya di zaman dahulu, sudah biasa terjadi per-kawin-an yang diatur tanpa melibatkan calon-calon pengantinnya. sehingga lazim saja si pengantin baru bertemu dengan istri atau suaminya untuk pertama kali sesudah akad nikah.

Sedemikian lumrahnya praktik semacam itu, sehingga dalam kitab-kitab fiqih klasik ada fasal yang membahas “kriteria cacat” pada istri atau suami yang dapat dijadikan alasan sah untuk membatalkan per-kawin-an atau pernikahan atas dasar “wan-prestasi”.

Baca Juga Hukum Jati

Kriteria yang dibahas itu pada umumnya menunjuk kekurangan-kekurangan fisik yang dapat meniadakan fungsi seksual. Imam Asy-Sya’bi (Abu ‘Amr ‘Amir bin Syarahil bin ‘Abdi Dzi Kibar Al Humairi), salah seorang ulama tabi’in (lahir sekitar tahun ke-17 H), didatangi seseorang yang minta fatwa terkait perkawinan yang telah terlanjut diterimanya.

“Sesudah akad nikah, baru saya tahu kalau istri saya itu pincang. Bolehkah saya mengembalikannya kepada orang tuanya?”

“Boleh”, Asy-Sya’bi menjawab tandas, “kalau memang engkau mengawininya untuk kau ajak balapan lari”.

Related Articles

2 Comments

  1. Pingback: Jatah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button